CERIA FABEL UNTUK ANAK (7)

06 November 2019 11:01:51 WIB

CERITA KADAL DAN ULAR AIR

Di salah satu kolam yang besar, hiduplah seekor kadal yang tengah berjalan di bagian pinggir kolam. Kadal tersebut rupanya sedang mencari kegiatan baru karena ia ingin mendapatkan sesuatu yang baru. Bahkan, ia ingin berpetualang saat ia berjalan di pinggiran kolam sembari mengeluarkan lidahnya.

Kemudian ia melihat sebuah kepala yang berlenggak lenggok seolah tengah mencari sesuatu. Kadal pun mendekatinya dan akhirnya dia sedikit kaget lantaran dia melihat seekor ular yang liar. Ular air tersebut ternyata juga menyadari adanya sang kadal lalu ia mendekatinya.

Sesudah sampai di dekat kadal, ular tersebut meninggikan bagian kepalanya dan berkata, “Apa yang sedang dilakukan seekor kadal gemuk di pinggir kolam?” Kadal pun agak menjauh lantaran takut dimangsa sang ular. “Aku hanya sedang mencari kegiatan dan juga petualangan baru” Tutur sang kadal.

“Kenapa engkau menjauh, Tenang aku sama sekali tidak ingin memakanmu karena aku sudah kenyang dengan ikan kecil yang ada di kolam. Jadi kamu ingin memperoleh petualangan yang seru. Apa engkau pernah lewat kolam ini sendirian?” Tanya sang ular.

“Aku tidak pernah melewatinya karena kolam satu ini terlampau luas untuk diseberangi. Aku memang bisa berenang walau tidak mahir. Tapi aku aku takut menyeberang kolam ini” Jawab sang kadal. Ular pun menjawab, “Jika kau ingin menyeberanginya, aku pasti akan membantumu”.

Karena sang kadal amat ingin menyeberangi kolam, akhirnya tanpa berfikir panjang ia menerima ajakan ular. Kemudian sang ular meminta kadal untuk mencari tali untuk diikatkan kepada ekornya. Tujuannya agar kadal tidak tenggelam saat berenang.

Akhirnya, kadal pun mencari tali di bagian pinggir kolam dan ia mendapatkannya. Kemudian kadal menalikan kaki depannya kepada ekor ular dengan sedikit kuat. Akhirnya ular dan kadal tersebut berenang di kolam yang luas bersama-sama. Namun, ketika sampai di bagian tengah kolam, ular berfikir untuk membuat kadal tenggelam.

Saat akan melakukan hal itu, tiba-tiba tubuh ular tersebut tertarik ke bagian atas dan dia tidak dapat melepaskan diri. Hal itu lantaran sang kadal disambar oleh alap-alap sehingga itu menyebabkan tubuh ular menjadi bergelantungan.

Sumber dari :

https://thegorbalsla.com/cerita-fabel/

Komentar atas CERIA FABEL UNTUK ANAK (7)

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Komentar
Isikan kode Captcha di atas
 

Website desa ini berbasis Aplikasi Sistem Informasi Desa (SID) Berdaya yang diprakarsai dan dikembangkan oleh Combine Resource Institution sejak 2009 dengan merujuk pada Lisensi SID Berdaya. Isi website ini berada di bawah ketentuan yang diatur dalam Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi Publik dan Attribution-NonCommercial-NoDerivatives 4.0 International (CC BY-NC-ND 4.0) License