PEMBENTUKAN KAMPUNG KB

DIAN KINTARTI 12 Juni 2024 21:29:07 WIB

27 Mei 2024
https://drive.google.com/drive/folders/1ngabiS8wEIoEGf_DTU9ac2ecbrNPuG4U

Tirtohargo - Senin (27/5/24) Pemerintah Kalurahan Tirtohargo menginisiasi program pembentukan Kampung Keluarga Berkualitas sebagai upaya untuk meningkatkan kesejahteraan dan kemandirian masyarakat.

Pembentukan Kampung KB (Keluarga Berkualitas) ini dibentuk untuk tingkatan kalurahan yang sebelumnya berada pada tingkatan padukuhan. Pembentukan Kampung KB ini bertujuan untuk meningkatkan kualitas masyarakat dan melibatkan masyarakat dalam setiap kegiatan pemberdayaan dan pembangunan desa.

Program Kampung Keluarga Berkualitas ini mencakup berbagai kegiatan dan inisiatif yang dirancang untuk meningkatkan kualitas hidup keluarga, antara lain pelatihan keterampilan dan pemberdayaan, pendidikan dan kesehatan, peningkatan kualitas lingkungan, serta penguatan nilai-nilai sosial dan budaya.

Dengan pembentukan Kampung Keluarga Berkualitas, Kalurahan Tirtohargo berkomitmen untuk terus mengembangkan dan mengimplementasikan program-program yang mendukung peningkatan kualitas hidup keluarga. Keberhasilan program ini diharapkan dapat menciptakan masyarakat yang lebih sehat, sejahtera, dan mandiri, serta menjadi inspirasi bagi daerah lain.

Komentar atas PEMBENTUKAN KAMPUNG KB

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Komentar
Isikan kode Captcha di atas
 
Kebijakan Privasi

Website desa ini berbasis Aplikasi Sistem Informasi Desa (SID) Berdaya yang diprakarsai dan dikembangkan oleh Combine Resource Institution sejak 2009 dengan merujuk pada Lisensi SID Berdaya. Isi website ini berada di bawah ketentuan yang diatur dalam Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi Publik dan Attribution-NonCommercial-NoDerivatives 4.0 International (CC BY-NC-ND 4.0) License